Pages - Menu

Refrigeran - Media penghantar AC

Refrigeran atau biasa kita kenal dengan istilah freon, adalah media penghantar yang digunakan dalam sistem AC. Zat ini berfungsi untuk menyerap panas dari benda atau udara yang didinginkan dan membawanya kemudian membuangnya ke udara sekeliling di luar benda/ruangan yang didinginkan.

Siapa sih pertama kali yang menggunakan ini?
Di tahun 1834, Jacob Perkins mulai menggunakannya pada mesin uap dengan menggunakan eter sebagai bahan refrigerannya. Dan di tahun 1926, Thomas Midgely mengembangkan CFC pertama (Chlorofluorocarbon), R-12. CFC adalah nonflammable, tidak beracun (bila dibandingkan dengan Sulfur Dioksida) dan efisien. Produksi komersial dimulai pada 1931 dan dengan cepat dapat di temui di rumah-rumah berpendingin. Willis Carrier mengembangkan chiller sentrifugal pertama untuk penggunaan komersial dan era refrigerasi dan pengkondisian udara dimulai.
Penggunaan refrigeran-refrigeran yang disebutkan diatas tersingkir setelah ditemukannya Freon (merek dagang) oleh E.I. du Point de Nemours and Co pada sekitar tahun 1930an, dan menjadi sangat populer sampai dengan tahun 1985. Refrigeran ini disebut sebagai refrigeran halokarbon (halogenated hydrocarbon) karena adanya unsur-unsur halogen yang digunakan (Cl, Br) atau kadangkala disebut sebagai refrigeran fluorokarbon (fluorinated hydrocarbon) karena danya unsure fluor (F) dalam senyawanya. 


Wah nama-nama istilah kimianya bikin bingung. Namun ada beberapa point yg bisa kita ingat mengenai refrigeran ini khususnya di sistem AC, yaitu :

  • Jumlah refrigerant dalam satu sistem AC adalah tertentu. 
  • Jumlah refrigerant yang tepat yaitu : Bila evaporator telah merata dinginnya dan tidak ada bunga es dan superheat tercapai.
  • Bila refrigerant terlalu banyak diisikan dapat menyebabkan bagian luar pipa hisap sampai kompresor timbul bunga es, dan mengakibatkan cairan kembali ke kompresor (liquid back) sehingga suara kompresor  menjadi keras
Di pasaran kita mengenal beberapa jenis refrigeran atau freon sesuai warnanya, berikut di antaranya :

1. Freon R-11
Freon jenis ini, kita bedakan dari jenis warna tabungnya yaitu berwarna jingga/orange. Refrigeran R11 adalah refrigeran HCFC untuk retrofit pendingin tekanan rendah sentrifugal. Peralatan sentrifugal baru ini dirancang dengan refrigeran R11 menyediakan efisiensi energi yang sangat baik. Dalam retrofits dari pendingin sentrifugal yang ada, modifikasi sistem yang diperlukan untuk meningkatkan kapasitas atau untuk menghindari ketidakcocokan material. 

2. Freon R-12
Freon jenis ini biasanya di gunakan di AC mobil keluaran sebelum tahun 1994, dan dikenali dari warna tabung freon yaitu berwarna putih. Dijuluki-dichloro-difluoro-metane yang mengandung CFC, sehingga merusak lapisan ozon (O3). Hingga tahun 2000 penggunaan R-12 sudah banyak di ganti dengan R-134a.




3. Freon R-22
Freon jenis ini dikenali dengan warna Hijau, dan paling umum digunakan. Namun R-22 atau CFC (Chloro-Fluoro-Carbon) memegang peranan penting dalam sistem refrigerasi, sejak ditemukan pada tahun 1930. Hal ini dikarenakan CFC memiliki properti fisika dan termal yang baik sebagai refrigeran, stabil, tidak mudah terbakar, tidak beracun dan kompatibel terhadap sebagian besar bahan komponen dalam sistem refrigerasi. Akan tetapi setelah masyarakat mengetahui hipotesa bahwa CFC termasuk Ozone Depleting Substance (ODS), yaitu zat yang dapat menyebabkan kerusakan ozon. Jenis ini juga semakin banyak sudah diganti dengan yang ramah lingkungan seperti R-134a atau R-417.

4. Freon 502
Freon jenis ini banyak digunakan untuk bahan pangan beku di kabinet pasar swalayan. Dikenali warna tabungnya yaitu ungu muda. R502 merupakan campuran 48.8% R22 dan 51.2% R115. R502 juga mengandung CFC dan sudah direkomendasikan untuk di kurangi/diganti dengan freon ramah lingkungan.






Freon atau refrigeran di atas memang kategori tidak ramah lingkungan, untuk itu penggantinya yang ramah lingkungan seperti R-123, R-134a, R-417C, dan R-410A.

Untuk detail spesifikasi masing-masing refrigeran silahkan merujuk pada datasheetnya masing-masing. 

3 komentar:

  1. Mungkin kalau bagi saya, freon itu selain sebagai media penghantar, ia juga bisa dibilang sebagai sekumpulan senyawa kimia yang paling terpenting dalam mesin pendingin, karena tanpa tidak adanya freon maka udara yang dikeluarkan oleh mesin pendinginpun tidak dingin.

    BalasHapus
  2. Saya lebih suka menggunakan freon R22, entah itu kenapa ? apabila saya gunakan pipa ac pada mesin pendingin kulkas saya tidak mengalami kebocoran lagi.

    BalasHapus
  3. Thanks for the information, Good work! R404a refrigerant

    BalasHapus